Thursday, December 19, 2013

Spektakuler Helvi Tiana Rosa dan Asma Nadia di FLP dan FOKMA Kuala Lumpur

Islamedia - Forum Lingkar Pena (FLP) Malaysia dan Forum Komunikasi Muslimah Indonesia di Malaysia (FOKMA) menyelenggarakan acara Obrolan Santai Seputar Perempuan (OSSP) pada Ahad, 9 Oktober 2011. Acara yang bertajuk “Sakinah Bersamamu” ini menghadirkan dua penulis wanita ternama dari tanah air, yaitu Helvy Tiana Rosa dan Asma Nadia.

Kedua pembicara yang kakak beradik ini berbagi segudang pengalaman dan resep untuk menjadi penulis produktif kepada para peserta yang memenuhi ruangan Aula Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIK) di Jl. Lorong Tun Ismail, Kuala Lumpur. Lebih dari 150 peserta menghadiri kegiatan tersebut, yang terdiri dari kalangan ibu rumah tangga, tenaga ekspatriat, pekerja, dan mahasiswa Indonesia yang berdomisili di Kuala Lumpur dan sekitarnya.

Helvy dan Asma menguraikan besarnya manfaat yang bisa diperoleh seseorang dari berkecimpung dalam dunia tulis menulis. Dengan menulis, urat syaraf menjadi lebih rileks dan segar sehingga dapat melepaskan beban pikiran dan menetralisir emosi. Menulis juga dapat menghilangkan stres, keresahan ataupun kesedihan dan menghadirkan kebahagiaan. Sejumlah penelitian menyingkap fakta bahwa menulis bisa menjadi terapi bagi mereka yang menderita penyakit. Bahkan, Fatimah Mernissi menyatakan bahwa menulis bisa mempertahankan kecantikan seorang wanita.

“Dengan menulis, kita akan menjadi ‘abadi’, karena tulisan tak akan pernah hilang ditelan waktu,” tambah Helvy. Oleh karena itu, kita perlu menuliskan sesuatu yang positif dan bernilai sebagai kontribusi dan warisan kita untuk kemaslahatan umat manusia.

Kedua penulis juga memberikan tips dan trik untuk mengembangkan potensi menulis kaum wanita. Yang terpenting adalah melandasinya dengan niat karena Allah dan untuk berbagi ilmu dengan orang lain. Kemudian, perlu meluangkan waktu khusus untuk menulis setiap hari dan berkomitmen menjaga konsistensinya. Namun, hendaknya tidak perlu memaksakan diri ketika kehilangan inspirasi. Khusus bagi penulis pemula, kompleksitas tata bahasa atau EYD, juga kaidah sastra, hendaknya tidak terlalu dihiraukan.
(Abu Nabila)


No comments:

Post a Comment

Ordinary

7 Cara untuk Ibu Hindari Stunting: Penderita Stunting Indonesia 35,6% Melebihi Batas Maksimal

Hati-hati pada stunting terutama pasangan muda! Beberapa hal yang sederhana namun sangat penting dan berpengaruh acapkali diabaik...